E-SAMPAH SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF DALAM MENGELOLA SAMPAH DAUR ULANG

Penulis

  • Mohammad Reza Maulana STMIK Widya Pratama
  • Eko Budi Susanto STMIK Widya Pratama
  • Paminto Agung Christianto STMIK Widya Pratama

DOI:

https://doi.org/10.47775/ictech.v14i2.60

Abstrak

Pengelolaan sampah yang konvensioal menjadi kendala bagi pengelola dalam mengelola sampah. Penerapan teknologi informasi dalam mengelola sampah juga akan membuka peluang bagi kelompok/komunitas yang ada, seperti: karang taruna, kelompok pengajian, kelompok arisan, kelompok remaja masjid, dan lain-lain, untuk ikut berperan mengelola sampah dan mendapatkan penghasilan tambahan yang dapat dimanfaatkan untuk mendukung pendanaan berbagai kegiatan yang diprogramkan oleh kelompok/komunitas tersebut. Pencatatan saldo secara tertulis menjadikan kendala bagi pengelola bank sampah karena sering terjadi kesalahan pencataan, adanya duplikasi data, serta kesulitan untuk merekap laporan. Warga yang akan menukarkan sampah juga mengalami kerepotan, karena setiap kali akan menukarkan sampah harus mendatangi sekretariat. Untuk itu pada penelitian ini akan dibangun aplikasi e-sampah yang menerapkan library Restfull untuk framework CodeIgneter. Langkah-langkah dalam membangun aplikasi tersebut antara lain: pengumpulan data, tahap analisis, tahap desain, tahap pembangunan sistem, dan tahap pengujian sistem. Pengujian dilakukan dengan pengujian validasi untuk memastikan semua unit dari kode program dapat berjalan dengan baik. Hasil pengujian dinyatakan bahawa aplikasi dapat berfungsi sesuai dengan kebutuhan fungsionalitas dan non-fungsionalitas sistem

Referensi

Fielding, Roy Thomas. Architectural Styles And The Design Of Network-Based Software Architectures. California: University Of California, Irvine, 2000.

Kacerguis, Chris. Codeigniter Rest Server. Https://Github.Com/Chriskacerguis/Codeigniter-Restserver.

Kusuma, Dhita Prima, And Yuli Astuti. "Sistem Pengolah Data Bank Sampah (Studi Kasus: Bank Sampah Bangkit Pondok I Ngemplak Sleman)." Jurnal Manajemen Dan Informatika Pelita Nusantara, Volume 21 No 1 Juni 2017, Issn 2088-3943, 2017: 32-41.

Lina, Apriliani, Imron Ali, And Arifin Imron. "Manajemen Ekstrakurikuler Eco Smart Program Bank Sampah Dalam Memberikan Kontribusi Pembayaran Sumbangan Penyelenggaraan Pendidikan." Jamp: Jurnal Adminitrasi Dan Manajemen Pendidikan Volume 1 Nomor 2 Juni 2018, 2018: 132-138.

Pemerintah Republik Indonesia. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2008 Tentang Pengelolaan Sampah. Jakarta: Sekretariat Negara, 2008.

Perkasa, Muhammad Iqbal, And Eko Budi Setiawan. "Pembangunan Web Service Data Masyarakat Menggunakan Rest Api Dengan Access Toke." Ultima Computing, Vol. X, No. 1, Juni 2018 , 2018: 19-26.

Rancaksari, Mahesti, And Sri Kusumadewi. "Analisis Dan Desain Sistem Informasi Manajemen Transaksi Tabungan Pada Bank Sampah Terpadu Mina Sembada Berbasis Web." Teknoin Vol. 23 No. 3 September 2017, 2017: 253 - 266.

Rofiq, Fakhriyan Nur, And Ajib Susanto. "Implementasi Restful Web Service Untuk Sistem Penghitungan Suara Secara Cepat Pada Pilkada ." Eksplora Informatika Vol. 6, No. 2, Maret 2017, 2017: 159-168.

Susanto, Eko Budi, Mohammad Reza Maulana, And Paminto Agung Christianto. "Penerapan Framework Codeigniter Dan Library Ion Auth Pada Sistem Informasi Monitoring Penerima Beasiswa." Ic-Tech Volume Xiii No. 1 April 2018, 2018: 49-54.

Vijayan, A. Santhana, And S.R. Balasundaram. "Effective Web-Service Discovery Using K-Means Clustering." Icdcit 2013: Distributed Computing And Internet Technology . Springer-Verlag Berlin Heidelberg 2013, 2013. 455–464.

Yusrizal, Rahmad Dawood, And Roslidar. "Rancang Bangun Layanan Web (Web Service) Untuk Aplikasi Rekam Medis Praktik Pribadi Dokter." Kitektro: Jurnal Online Teknik Elektro, Vol.2 No.1 2017 , 2017: 1-8.

Unduhan

Diterbitkan

2019-10-08

Cara Mengutip

Maulana, M. R., Susanto, E. B., & Christianto, P. A. (2019). E-SAMPAH SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF DALAM MENGELOLA SAMPAH DAUR ULANG. IC-Tech, 14(2). https://doi.org/10.47775/ictech.v14i2.60