PEMBOBOTAN KRITERIA PEMILIHAN WEB JUAL BELI DENGAN MENGGUNAKAN METODE FUZZY AHP

Penulis

  • Nur Ika Royanti STMIK Widya Pratama
  • Era Yunianto STMIK Widya Pratama

DOI:

https://doi.org/10.47775/ictech.v12i1.28

Abstrak

Peranan website sangatlah penting dalam kegiatan bisnis e-commerce. Kualitas website e-commerce dapat berpengaruh pada banyaknya pelanggan yang memutuskan untuk berbelanja pada e-commerce tersebut. Kualitas web diukur oleh pengguna dengan didasari oleh pengukuran kualitas website menggunakan webqual 4.0. Untuk pengukuran kualitas web dengan banyak kriteria yang bersifat subjektif, seringkali seorang pengambil keputusan dihadapkan pada suatu permasalahan yang sulit dalam penentuan bobot setiap kriteria. Untuk menangani kelemahan ini diperlukan suatu metode yang lebih memperhatikan keberadaan kriteria-kriteria yang bersifat subjektif tersebut. Salah satu metode pendekatan yang sering dipakai adalah konsep fuzzy. Konsep fuzzy yang dipakai dalam pengembangan ini adalah model Fuzzy AHP. Dalam Penelitian ini akan melakukan pembobotan kreteria pemilihan web jual beli berdasarkan kualitas web. Dalam pengumpulan data menggunakan teknik kuesioner yang dibagikan responden yang pernah menggunakan web jual beli. Dari hasil penelitian, information quality memiliki bobot prioritas yang paling besar dalam pemilihan web jual beli yaitu 34%, sedangkan system quality sebesar 28%, service quality sebesar 25% dan yang terakhir vendor-spesific quality sebesar 13%. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi bahan rekomendasi bagi pedagang dan pembeli dalam memilih web jual dan rekomendasi bagi pihak pengembangan web jual beli online.

Referensi

Alhasanah, JU 2014, 'Pengaruh Kegunaan, Kualitas Informasi Dan Kualitas Interaksi Layanan Web E-Commerce Terhadap', Jurnal Administrasi Bisnis, vol 15, no. 2.

Alptekin, N 2015, 'Evaluation of Websites Quality Using Fuzzy TOPSIS Method', International Journal of Academic Research in Business and Social Sciences, vol 5, no. 8.

Chang, D.Y., 1996. Applications of The Extent Analysis Method on Fuzzy AHP. European Jurnal of Operational Research, 95, 649-655.

Osama, MAR,FAM 2010, Key Factors for Developing a, IBIMA Publishing, Jordan.

Rosita, PS 2014, 'Benchmarking Website E-Commerce Menggunakan Teknik Pengukuran Webqual'.

Vatansever, KDAY 2014, 'Applying fuzzy analytic hierarchy process for evaluating service quality of private shopping website quality: a case study in turkey', Journal of Business, Economics & Finance.

Yudhistira, T,LD 2000, The Development of Fuzzy AHP using Non-Additive Weight and Frey Score, INSAHP, Jakarta.

Unduhan

Diterbitkan

2017-04-30

Cara Mengutip

Royanti, N. I., & Yunianto, E. (2017). PEMBOBOTAN KRITERIA PEMILIHAN WEB JUAL BELI DENGAN MENGGUNAKAN METODE FUZZY AHP. IC-Tech, 12(1). https://doi.org/10.47775/ictech.v12i1.28